BRICKLIVE, Bermain LEGO dengan Imajinasi Tanpa Batas

Bermain LEGO dengan Imajinasi tanpa Batas, wah saya senang sekali bisa berkunjung ke acara BRICKLIVE JAKARTA, disini saya bisa dengan puas bermain dan berimajinasi dengan LEGO yang asli, hehe maklum LEGO asli yang saya miliki gak sebanyak disini, ada ribuan LEGO yang siap kita mainkan dibentuk menjadi apapun.

Btw, apasih BRICKLIVE JAKARTA?
SGE bersama Tokopedia dan PIK Avenue mempersembahkan BRICKLIVE, Ini adalah acara petualangan interaktif LEGO dimana para pengunjung bisa berkreasi pada berbagai macam bentuk  dan ukuran LEGO sesuai dengan imajinasi, dan ini adalah pertama kalinya digelar di Indonesia dan Indonesia terpilih menjadi negara pertama di Asia Tenggara.
Para penggemar lego LEGO di Indonesia, khususnya Jakarta sudah bisa menikmati acara ini sejak tanggal 7 s/d 17 Juni 2018 di PIK Avenue Jakarta.

 

Ketika acara preskon, Mark Guest selaku pembicara dari BRICKLIVE, ia mengatakan, " BRICKLIVE awal mulanya merupakan acara lego yang berasal dari inggris dan dibuat dari penggemar LEGO untuk penggemar LEGO"

Harapanya, acara ini dapat memberdayakan anak-anak menjadi makin kreatif dan mampu menggunakan imajinasi mereka untuk membangun apa yang mereka bayangkan tanpa batasan sehingga mendorong orang tua dan anak-anak bisa bermain dan belajar bersama.

Saat memasuki arena, terpajang beberapa hasil karya dari LEGO yang sangat menakjubkan, saya sendiri sangat terpukau melihatnya, HAH? kok bisa yah? ini bener-bener sanagat keren! kabarnya semua hasil karya ini dibuat dalam 3 bulan, wah kalau saya sendiri yang buat mungkin setahun aja belum selesai nih, hehe

Candi Boorobudur

Istana Frozen

Istana Mewah
 

Kadal
Rumah Gadang

BRICKLIVE JAKARTA berkapasitas dapat menampung 4000-6000 (keluar-masuk) pengunjung perhari, dan memiliki Banyak 16 Arena Permainan.

Berikut ini adalah suasana didalam arena permainan, terlihat sangat luas ya..


Sebelum masuk kekolam LEGO, demi kenyamanan pastikan kalian sudah menggunakan kaos kaki, dan demi kebersihan pun penyelenggara sudah menyediakan sanitizer di setiap area BRICKLIVE.

Arena permainanya antara lain:


Brick Pits 
Menampilkan LEGO dari berbagai macam warna (merah, ungu, hijau) yang bisa dikreasikan oleh anak-anak menjadi bentuk apapun.

Duplo Brick Pits 
Lego dengan ukuran besaryang dapat diguanakan para penguncung untuk membuat karya mereka sendiri.

Theme Zone (StarWars Ninjago, Friends dan MineCraft)
Pengunjung dapat melihat berbagai macam karakter dari film dan games tersebut dalam bentuk LEGO dan memainkanya.




 

Race Track
Area yang dapat membantu para pengunjung dalam meningkatkan keterampilan konstruksi dan belajar tentang prinsip-prinsip teknik, dimanapengunjung dapat menyusun LEGO berbentuk mobil dan akan ada perlombaan balapan

Technic Zone
Pengunjung ditantang untuk membuat sesuatu yang lebih rumit, yaitu kendaraan berat atau mobil menggunakan roda.

Architecture Zone
Area ini menawarkan lebih dari 1000 LEGO untuk pengunjung merancang dan membuat bangunan

City Zone
Area ini mengajak pengunjung untuk membuat rumah, mobil, atau komponen, lain yang diperlukan untuk membuat suatu kota yang berfungsi.


Map Build
Terdapat peta raksasa Indonesia yang seluruhnya terbuat dari LEGO


Brick Grafitti Wall
Area ini memungkinkan pengunjung untuk menempatkan kreasi LEGO mereka di dinding

Creator Zone
Pengunjung diajak membangun krumah dari LEGO yang terdiri dari bagian-bagian rumah.

Untuk tiket BRICKLIVE JAKARTA dapat dibeli secara on the spot di PIK Avenue, atau juga bisa melalui Tokopedia.Com www.SGElive.com, dan Bricklive.id

Harga Tiket:
VIP Rp. 275.000
Regular Rp. 175.000


Ohya kalau kalian beli tiket yang VIP lebih seru loh, karena kalian bisa masuk arena satu jam lebih awal dari pengunjung lain yang beli tiket reguler. Wah pokoknya lumayan banget deh satu jam bisa bermain dengan puas dan tenang, mencoba semua area permainan.

dan khususnya pemilik Loyalty Membership Sedayu One, kalian bisa nikmatin diskon sebesar 10% setiap pembelian tiket BRICKLIVE on the spot di Ticketing Counter PIK Avenue.

Jangan sampai terlewatkan ya! di BRICKLIVE kalian juga bisa beli LEGO yang di diskon 70% 
wahhh.. menggiurkan banget ya!!!

Gimana keren banget kan? 
Memilih permainan untuk anak jangan asal anak senang saja, tapi ada baiknya carilah yang bermanfaat untuk tumbuh kembang kreatifitas anak.
Yuk ajak keluarga mengisi liburan dengan bermain kreatif di BRICKLIVE JAKARTA.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

3G ( Gold, Glory, Gospel )

Ketika Pria Meminta Bukti Cinta Dengan MAKING LOVE

Menghafal Tabel Periodik dengan Mudah